Rabu, 14 Februari 2018

Kata Kunci

1. Teks Prosedur merupakan teks yang berisi tentang langkah-langkah atau tahap-tahap untuk melakukan sesuatu hal, baik melakukan suatu kegiatan tertentu maupun membuat sesuatu yang disajikan secara berurutan.
A. Langkah-langkah
B. Membuat sesuatu
C. Berurutan
Artinya, teks prosedur adalah langkah-langkah untuk membuat sesuatu yang secara berurutan

2. Teks eksplanasi adalah teks yang berisi tentang proses “bagaimana” dan “mengapa” mengenai suatu topik yang berhubungan dengan fenomena alam, sosial, ilmu pengetahuan, budaya yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
A. Proses
B. Fenomena alam
C. Kehidupan sehari-hari
Artinya, teks eksplanasi adalah proses yang menceritakan tentang fenomena alam yang terjadi di kehidupan sehari-hari.

3. Ceramah adalah pidato yang bertujuan memberikan nasehat dan petunjuk-petunjuk sementara ada audiensi yang bertindak sebagai pendengar. 
A. Pidato
B. Nasehat
C. Pendengar
Artinya, ceramah adalah pidato untuk memberikan nasehat dan ada audiens sebagai pendengar

4. Nilai-nilai kehidupan dalam cerpen adalah sesuatu yang dapat diambil/dipetik dari cerpen yang bersifat edukatif, menambah pengetahuan, memberikan hiburan, yang berguna bagi kehidupan sehari-hari.
A. Sesuatu yang di petik
B. Edukatif
C. Kehidupan sehari-hari
Artinya, nilai-nilai kehidupan dalam cerpen adalah sesuatu yang di petik yang bersifat edukatif untuk kehidupan sehari-hari

5. Proposal adalah rencana yang dituangkan dalam bentuk rancangan kerja, perencanaan secara sistematis, matang dan teliti yang dilakukan oleh peneliti sebelum melakukan penelitian baik itu penelitian di lapangan ataupun penelitian di perpustakaan.
A. Rencana
B. Sistematis
C. Penelitian
Artinya, proposal adalah rencana untuk melakukan penelitian yang disajikan secara sistematis 

6. Karya ilmiah adalah suatu karangan atau tulisan yang diperoleh sesuai dengan sifat keilmuannya dan didasari oleh hasil pengamatan, peninjauan, penelitian dalam bidang tertentu, disusun menurut metode tertentu dengan sistematika penulisan yang bersantun bahasa dan isisnya dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya/ keilmiahannya.
A. Keilmuan
B. Hasil penelitian
C. Metode yang sistematika
Artinya, karya ilmiah adalah  teks yang sifatnya keilmuan yang diperoleh dari hasil penelitian dan di tuangkan dalam metode yang sistematika

7. Rensensi adalah suatu penilaian terhadap sebuah karya baik berupa buku, karya seni, film, dan drama untuk merekomendasikan kepada orang lain
A. Penilaian
B. Sebuah karya
C. Rekomendasi
Artinya, resensi adalah penilaian terhadap sebuah karya untuk merekomendasi.

8. Drama adalah karangan yang menggambarkan suatu kehidupan serta watak manusia dalam berperilaku yang dipentaskan dalam beberapa babak. 
A. Kehidupan manusia
B. Dipentaskan
C. Babak
Artinya, drama adalah cerita tentang kehidupan manusia yang di pentaskan dalam bentuk babak

Rabu, 07 Februari 2018

Tersadar Akan Keberuntunganku...


HAI HALO HAI HAI!

Karena saya baru saja nonton film Di Timur Matahari, maka saya akan memberikan kesan menurut pribadi saya sendiri. 

Menurut saya, film ini sangat sangat baik untuk di tonton berbagai kalangan usia khususnya anak penerus bangsa. Karena film ini tak hanya mengeksplor indahnya Indonesia bagian Timur atau seperti film-film lainnya yang memberitahu keadaan daerah tersebut. Tetapi film ini mengajarkan banyak hal. Terutama di bidang pendidikannya. Bidang pendidikan Indonesia bagian timur sana sangat memprihatinkan. Dengan semangat anak-anak bangsa yang ingin bersekolah namun tak ada guru yang mengajar. Seolah-olah menyadarkan dan menggerakkan hati kita bahwa kita yang tinggal di Ibu Kota Negara yang besar nan luas ini harus mencontoh si pelajar-pelajar bagian timur sana. 

Selain itu, film itu juga mengajarkan tentang agama, persaudaraan, dan budaya Indonesia. Yang pertama tentang agama, mereka masih menganut agama Kristen dan sangat menekankan ajaran Kitab Suci. Mereka juga tekun beribadah. Mendengarkan dengan saksama apa yang dibicarakan oleh pendetanya. Yang kedua tentang persaudaraan, sangat terikat jalinan hubungan tiap orang di sana. Sama seperti perangko yang ada di amplop surat. Sangat lengket. Satu sama lain saling mengetahui keadaan sekitarnya, saling tolong menolong, saling menghargai dan juga bahu membahu. Yang ketiga tentang budaya, budayanya yang sangat kental membuat kita sadar harus melestarikan budaya daerah Indonesia. Mereka masih melakukan hal-hal yang berbau daerah tersebut, seperti meniup salah satu alat musik tiap paginya asal daerah tersebut. Dan tak hanya daerah mereka saja, tapi mereka juga cinta tanah air kita loh. Mereka bisa menyanyikan lagu-lagu nasional seperti  Hymne Guru, Padamu Negri dan juga lagu kebangsaan kita, yaitu Indonesia Raya

Mau tau gimana akhir ceritanya? Gak mau spoiler ah.. Pokoknya pasti akan membuat kalian sangat terkesan.. khususnya anak-anak jaman now nih.. jangan kalah sama anak-anak itu.. udah deh sekian dulu.. jadi terlalu banyak ngomong deh-_- langsung nonton aja yukk.. 

Rindu Ditemani Kenangan Hangat

www.google.com Sayang? Kepada sahabat atau kepada seorang kekasih? Jika itu kepada sahabat, mengapa aku harus takut kehilangan? Bahka...